oleh

Wakil Rakyat Harap Kuota CPNS Bolmut Terpenuhi

KOMENTAREN.NET, Bolmut – Pimpinan DPRD kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) yang terdiri dari Ketua Frangky Chendra bersama Wakil Ketua Salim Bin Abdullah dan Saiful Ambarak, Minggu (09/02/2020)  menghadiri pembukaan seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)  Pemkab Bolmut  dengan sistem CAT, yang dilaksanakan di hotel Sutan Raja, Minahasa Utara.

Dalam kesempatan tersebut, wakil Ketua DPRD Saiful Ambarak berharap jumlah kuota pengadaan CPNS Kabupaten Bolmut  dapat terpenuhi. “Saya harap seluruh peserta dapat mengikuti tes ini dengan baik dan benar sehingga mereka boleh lolos seleksi,โ€ ucap Ambarak.

Harapan yang sama juga disampaikan Ketua DPRD Bolmut Frangky Chendra. Dia berharap putra-putri daerah bisa mendominasi hasil pelaksaan SKD ini. “Sehingga akan banyak putra-putri daerah yang akan menjadi PNS,” sambungnya.

Lanjutnya, seleksi kompetensi dasar ini sudah sesuai dengan standar pelaksanaan. “Ada 1.013 peserta nantinya dibagi dalam beberapa sesi dan dalam pelaksanaan diawasi oleh panitia. Kami sudah melihat sendiri bagaimana tahapan CPNS ini yang dijaga sangat ketat,โ€ ujar Ko Anga, sapaan akrab Frangky Chendra.

Kegiatan tersebut di buka secara resmi Wakil Bupati Bolmut, Amin Lasena, dan dihadiri oleh  Sekretaris Daerah Asripan Nani, Para Asisten, sejumlah pimpinan OPD, serta Panselnas CPNS dan peserta seleksi CPNS Kabupaten Bolmut. Sebagaimana diketahui, Kabupaten Bolmut mendapat jatah 190 kuota CPNS melalui seleksi tahun ini. Dari jumlah kuota CPNS yang diberikan pemerintah pusat tersebut, sebanyak 56 orang untuk tenaga guru, 95 orang untuk tenaga kesehatan dan 39 orang untuk tenaga teknis.(RHB)