oleh

Tingkatkan Kualitas, Fatek UNPI Manado Jalin Kerjasama dengan Fatek Universitas Indonesia

KOMENTAREN.NET, Manado – Fakultas Teknik (Fatek) Universitas Pembangunan Indonesia (UNPI) Manado terus berbenah dalam meningkatkan kapasitas institusi dengan melakukan kerjasama pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan Fakultas Teknik Universitas Indonesia.

Kerjasama yang ditandai dengan penandatanganan yang dilaksanakan di Best Western The Lagon, Senin (10/02/2020) pagi.

Penandatangan dilakukan oleh Dekan Faktultas Teknik Universitas Indonesia (UI) Dr Ir Hendri Budiono MEng dan Dekan Fakultas Teknik Ir James Munaische MSi dengan disaksikan Pembina Yayasan Generasi Pembangunan Indonesia Drs Frans Rende, Rektor UNPI Manado Dr Debby Ch Rende MSi didamping Wakil Rektor I Bidang Akademik Dr Magie Kapojos MSi serta didampingi Wakil Dekan Akademik Fatek UI Dr Ir Muhamad Asviak MEng, beserta beberapa dosen di lingkungan Fatek UI dan UNPI Manado.

Kerjasama yang dibangun oleh Fatek UI dan Fatek UNPI Manado fokus pada peningkatan kapasitas sumber daya manusia dosen dan mahasiswa. โ€œIntinya pengembangan tri dharma perguruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat,โ€ ucap Dekan Fatek UNPI Manado James Munaische.

Dilain pihak, Dekan Fatek UI mengaku bahwa kerjasama tersebut dapat berupa pengiriman mahasiswa Fatek UNPI Manado bersekolah di Fatek UI karena kami ada program kredit learning, selanjutnya peningkatan kualitas sumber daya dosen dimana kami mempunyai program S2 dan S3 yang bisa membantu meningkatkan kualitas dosen, kemudian dalam hal penelitian. “Tidak hanya bagi mahasiswa dan dosen, tetapi juga kami siap menerima tenaga pendidikan dan karyawan UNPI Manado untuk magang di UI,” ujarnya.

Sementara itu, Pembina Yayasan Generasi Pembangunan Indonesia sangat mendukung langkah Fatek UNPI Manado menjalin kerjasama tersebut, untuk membuat perubahan yang lebih baik. Apalagi ia menilai UI memang layak dicontoh, sebagai perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia. โ€œMencontoh itu bagus, sebab hanya memodifikasi yang ada. Langkah Fatek UNPI Manado mencontoh Fatek UI sangat tepat, sebab UI jauh lebih tua dari UNPI Manado, baik dari segi umur maunpun mutu,โ€ ujarnya.

Ditambahkan Rektor UNPI bahwa dengan adanya kerjasama dengan Fatek UI, ia berharap Fatek UNPI Manado juga bisa mengikuti jejak perguruan tinggi yang banyak melahirkan orang-orang โ€œbesarโ€ tersebut. Apalagi menurutnya beberapa tahun terakhir Fatek UNPI Manado mengalami perkembangan pesat. โ€œContohnya saja, UNPI Manado terus melakukan pengembangan gedung. Saya berharap kerjasama ini dapat meningkatkan kualitas lulusan, kinerja, dan manajemen pengelolaan kampus UNPI Manado,โ€ ungkap Rektor.

Selain penantanganan kerjasama, Fatek UI juga melaksanakan seminar dalam peningkatan mutu dosen dan mahasiswa UNPI Manado.(bil)