DATA yang dihimpun dari akun FB Info Covid-19 Kota Manado, Kamis (21/05/2020) menunjukkan bahwa persebaran tertinggi corona di Manado, berada di Kecamatan Wanea dengan jumlah 42 kasus.
Jika dirunut per kelurahan di Wanea, ada tiga kelurahan yang memiliki kasus besar, yakni Teling Atas (20 kasus), Pakowa (9 kasus) dan Karombasan Utara (7 kasus).
Sesuai data 21 Mei 2020, jumlah akumulasi yang terkonfirmasi Covid-19 di Sulawesi Utara telah mencapai 180 kasus. Tren kenaikan signifikan ini sudah diprediksi sebelumnya, dimana menurut pejabat di Dinas Kesehatan Sulut kasus corona di daerah ini berpotensi tembus 200 kasus di bulan Mei ini.
Melihat pemetaan yang dilansir akub facebook Dinas Kesehatan Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (21/05), jumlah kasus di Kota Manado telah menembus 109 kasus positif Covid-19 dengan jumlah ODP (39( dan PDP (70). Namun pada akun FB Info Covid-19 Kota Manado tercatat 88 kasus positif. (vil/sbr)

redaksikomentaren@gmail.com