Manado, Komentaren.net – Sebuah hotel mewah resmi beroperasi di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Namanya Hotel Luwansa. Hotel milik Santini Group ini berdiri megah dan resmi beroperasi di Jalan Pumorow Manado, Rabu (28/04/2021).
Pemilik hotel dari Santini Group, Sofjan Wanandi bukanlah orang sembarangan. Dia adalah konglomerat dan salah satu orang terkaya di Indonesia. Bahkan Santini Group adalah salah satu pemilik Klub Liga Inggris.
Pemilik Santini Group telah membeli saham klub Liga Inggris peserta League One atau kasta ketiga Liga Inggris, yakni Tranmere Rovers. Santini Group diketahui dimiliki tiga bersaudara, masing-masing Wandi, Lukito dan Paulus Wanandi. Ketiganya adalah anak dari Sofjan Wanandi.
Lukito Wanandi disebuit-sebut duduk di kursi dewan klub yang berbasis di Merseyside, Inggris tersebut. Hal ini disebut di laman resmi Tranmmere Rovers.
HOTEL DI MANADO
Dengan investasi Rp200 Miliar, Santini Group gelontorkan untuk membangun hotel di Kota Manado di tengah pandemi. Dan hari bersejarah itu ditandai dengan peresmian hotel yang dilakukan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven O.E. Kandouw di Jalan Pomorow Manado, Rabu (28/04/2021).
“Atas nama Pak Gubernur, Pemerintah Provinsi Sulut dan masyarakat sulut mengucapkan banyak selamat dan salut buat Santini Grup atas diresmikannya Hotel Luwansa ini,” ungkap Wagub Kandouw. Jaringan hotel Luwansa sendiri tersebar di Indonesia. (sbr/steven rapar)
redaksikomentaren@gmail.com