SEBUAH keuntungan besar bagi Sulawesi Utara (Sulut) terkait keinginan Persipura menjadikan Stadion Klabat sebagai homebase-nya. Pasalnya, dengan menjadikan Klabat sebagai kandang, bolamania di Sulut bakal disuguhi permainan bintang-bintang sepakbola berkelas yang pernah memperkuat klub terbaik dunia seperti Juventus, Inter Milan dan Ajax.

Salah satu yang dinantikan adalah tampilnya Persija untuk melawat ke Klabat melawan Persipura yang telah dijadwalkan April 2020 nanti. Seperti diketahui Persija memiliki pemain kelas dunia, Marco Motta yang pernah memperkuat Juventus dan Inter Milan. Bahkan Motta pernah menjadi pemain Timnas Italia.
Informasi yang diperoleh, partai โbig matchโ Persipura vs Persija ini akan disiarkan langsung Indosiar dan MNC TV. Selain versus Persija, duel Persipura menjamu Persib Bandung juga akan di-live di TV swasta nasional tersebut.
Persib memiliki pemain asing Geoffrey Castillion yang pernah mengawali karier di tim U-19 Ajax Amsterdam pada 2009-2010. Ia bermain selama lima kali pada musim tersebut dan mencetak satu assist. Bahkan di tahun 2010-2011, Castillion turut memperkuat tim utama Ajax Amsterdam di Eredivise, sebelum dia dipinjamkan dan pindah ke MLS pada 2014.
Sejauh ini, Persipura sangat serius menjadikan Stadion Klabat sebagai homebase. Rekomendasi dari PT LIB yang disampaikan agar Klabat lolos verifikasi langsung ditindaki Persipura. Di antaranya lampu lapangan yang harus diganti.
Senin (24/02) lalu, lampu stadion yang baru sudah tiba di Stadion Klabat Manado. Diperoleh informasi, ada 24 lampu yang akan dipasang di Stadion Klabat. Masing-masing tiang terdiri dari 6 lampu penerangan.
PT LIB mewajibkan stadion harus memiliki lumen lampu minimal 800 lux dan merata di seluruh area lapangan untuk menggelar pertandingan malam. Berikut stadion yang dipilih juga harus memiliki cadangan listrik (genset) jika terjadi hal-hal yang tak diinginkan.
PT LIB memberi tenggat waktu hingga dua hari jelang bergulirnya Liga 1 2020 untuk memebanhi Stadion Klabat. Liga 1 akan dibuka 29 Februari dan Persipura sudah harus jalani laga perdana lawan PSIS 1 Maret 2020.
Sekretaris Umum (Sekum) Persipura Jayapura, Rocky Bebena berjanji akan menuntaskan apa yang direkomendasikan PT LIB sebelum Liga 1 bergulur. โSenin (kemarin, red) sudah kami pasang lampu sesuai standar yang ada dari PT LIB. Saya kira semua tidak ada masalah,โ kata Bebena. Dan Senin ini, lampu sudah didatangkan. โKita persiapkan semua untuk melawan PSIS Semarang,โ katanya. Kabar terakhir PT LIB sudah merestui Persipura berhome-bae di Klabat Manado. (kim/sbr)

redaksikomentaren@gmail.com