oleh

ODSK Dulang Dukungan Perindo, PSI, PKB dan Gerindra

PASANGAN petahana di Pilkada Sulut 2020 dari PDI Perjuangan, Olly Dondokambey dan Steven Kandouw (ODSK), mendulang dukungan untuk memenangkan pesta demokrasi 9 Desember mendatang. Hasil survei yang menempatkan elektabilitas ODSK di posisi teratas disertai kinerja yang baik sebagai petahana, merupakan daya tarik tersendiri partai ekseternal untuk mendukung calon gubernur dan wakil gubernur PDIP tersebut.      

Bukti sahihnya ketika Olly Dondokambey dalam kunjungannya ke Jakarta dalam beberapa hari ini, memperlihatkan foto dukungan yang diberikan para petinggi parpol seperti Perindo, PSI, PKB dan Gerindra, berikut legitimasi lewat surat dukungan yang diterima langsung OD.    

Itu diawali Sabtu (08/08/2020), Olly dijamu Ketua Umum  Perindo Harry Tanoesudibyo dan diberikannya surat dukungan dari Perindo bagi ODSK.

Keesokan harinya, Olly bertemu Ketum Gerindra Prabowo Subianto. Keduanya terlibat perbincangan hangat di Bogor. Dukungan Gerindra bagi ODSK pun tak terelakkan untuk maju di Pilgub 2020. Dan sebelum pertemuan itu, Gerindra sudah mengisyaratkan mendukung ODSK.  

Sedangkan pada Seninnya (10/08/2020), Olly disambut Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Grace Natalie. Tak berbeda dengan parpol lainnya, PSI pun bergabung dalan gerbong koalisi partai pendukung ODSK.   

Dukungan yang sama juga diterima ODSK dari DPP PKB. Sekjen PKB, Hasanudin Wahid menyerahkan surat dukungan bagi ODSK di Kantor DPP PKB Jalan Raden Saleh Jakarta. (sbr/vil)