GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey (OD) yang juga Ketua DPD I PDIP Sulut, menegaskan bahwa 27 September 2020 sudah ada Ketua DPRD Sulut yang baru, menggantikan Andrei Angouw yang akan maju di Pilkada Manado.
Hal ini disampaikan OD usai rapat paripurna penyampaian KUA-PPAS APBD 2021 di kantor DPRD Sulut. โYang pasti 27 September sudah ada ketua DPRD Sulut yang baru,โtegas OD.
Dirinya mengatakan bahwa DPP PDIP yang punya kewenangan. โAda mekanismenya. Pertama pengurus DPD PDIP Sulut, kemudian tahapan FPT dan seterusnya,โsambung OD.
โNanti ada tiga nama yang akan diusulkan DPD PDIP ke DPP PDIP,โpungkas Olly.(mon)

redaksikomentaren@gmail.com