oleh

Nobar Film Habibie Dan Ainun 3, PG Ajak Masyarakat Topang Industri Film Nasional

Manado, KOMENTAREN.NET- Rabu (31/03), Pengurus DPD I Partai Golkar Sulut dan sebagian DPD II kabupaten/Kota menggelar nonton bareng Film Habibie dan Ainun di XXI, Mantos 3, Manado.

Ketua Harian Partai Golkar Sulut, James Arthur Kojongian (JAK) mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan se-Indonesia untuk gerakan mendukung industri film nasional.

โ€œIni adalah program DPP Partai Golkar. Kami Nobar di bioskop film Indonesia tak lain untuk mengajak masyarakat menopang industri film nasional,โ€ujar JAK.

Ditempat yang sama, Sekretaris DPD I Partai Golkar Sulut, Raski Mokodompit menyampaikan bahwa kegiatan Partai Golkar ini tetap mematuhi protokol kesehatan.

โ€œFilm nasional Habibie dan Ainun sangat bagus. Hahibie juga adalah tokoh partai Golkar yang sangat dihormati. Nobar yang kami lakukan tetap mematuhi protokol kesehatan,โ€tandas Raski yang juga ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sulut. (mon)