oleh

Gubernur Olly Bagi-bagi Bola ke Penonton

GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey yang memanfaatkan waktu jedah babak pertama untuk membagi-bagikan bola kepada penonton, terlihat kecewa. Sebab, bola yang disediakan hanya tiga.

Kekecewaan gubernur terpantau jelas dari Tribun Utama Stadion Klabat Manado. Gubernur bahkan sempat menunggu sembari mengira masih ada bola yang disediakan untuk ia lempar ke penonton. Momen bagi-bagi bola ini otomatis hanya untuk penonton VIP dan Kelas I Tribun Selatan. Sementara ribuan penonton di tribun timur dan selatan, kecewa karena tidak kebagian kesempatan untuk mendapatkan bola dari Gubernur Olly Dondokambey.

Bola yang dilempar bertuliskan ODSK dengan corak putih dibalut strip hitam dan merah. Sedangkan salah satu penonton tribun Kelas I, mengaku senang karena berhasil menangkap bola lemparan Olly Dondokambey. (yha)