SULAWESI Utara (Sulut) kembali ketambahan 9 kasus Covid-19 hari (29 Mei 2020) ini. Dengan demikian, akumulatif kasus terkonfirmasi corona di daerah ini telah mencapai 306 kasus.
Menurut Jubir Satuan Gugus Tugas Covid-19 Sulut, dr Steaven Dandel MPh lewat video conference, Jumat (29/05), menunjukkan bahwa kesembilan kasus baru yang ditemukan bukan berasal dari PDP (Pasien dalam Pemantauan). Melainkan berkat tracing (pelacakan) di masyarakat yang dilakukan tim surveilance.
โDari Sembilan kasus ini, 100 persen bukan PDP, namun karena ada riwayat daerah transmisi lokal dan kontak erat, maupun ada hubungan dengan kluster area perdagangan. Ini mengindikasikan surveillance teman-teman di kabupaten/kota berjalan maksimal. Sebab kalau tidak aktif melakukan swab di lapangan, maka 9 orang yang positif ini tidak akan ditemukan. Ini karena mereka (petugas) turun, sehingga sembilan orang ini bisa dideteksi,โ ungkap Dandel.
Namun begitu, dia mengingatkan, jika masyarakat tidak berkontribusi mendisiplinkan diri, yang terjadi ada pasien OTG (Orang Tanpa gejala) yang bisa membawa virus ke dalam rumah, dan mengenai orang yang memiliki penyakit penyerta, sehingga berpotensi fatal dan tidak tertolong ketika dibawa ke rumah sakit.
โPetugas kesehatan tidak akan pernah mampu berkejaran dengan Covid, jika tidak ada bantaun dan disiplin masyarakat secara aktif. Kalau masyarakat tidak mengindahkan protocol kesehatan pencegahan covid-19, kami akan kesulitan mendeteksi,โ tandas Dandel. (vil/*)
9 Pasien Kasus Covid-19 per 29 Mei 2020:
1. Pasien 298: Perempuan, 25, asal Sangihe, sebelumnya merupakan ODP pelaku perjalanan dari Bitung, Manado, ke Sangihe.
2. Pasien 299: Perempuan, 33, asal Minahasa, sebelumnya merupakan ODP di salah satu fasilitas pelayanan kesehatan (Fasyankes) di Minahasa.
3. Pasien 300: Perempuan, 38, asal Manado, merupakan bagian Cluster Pasar Pinasungkulan.
4. Pasien 301: Perempuan, 19, asal Manado, merupakan bagian Cluster Pasar Pinasungkulan.
5. Pasien 302: Laki-laki, 48, asal Manado, merupakan kontak erat resiko tinggi (KERT) dari Pasien 241.
6. Pasien 303: Laki-laki, 38, asal Manado, meruoakan KERT dari Pasien 241.
7. Pasien 304: Perempuan, 35, asal Manado, merupakan KERT dari Pasien 241.
8. Pasien 305: Laki-laki, 27, asal Mitra, merupakan KERT dari Pasien 151.
9. Pasien 306: Laki-laki, 18, asal Tomohon, merupakan KERT dari Pasien 121.

redaksikomentaren@gmail.com