oleh

116 Kasus Corona di Sulut, Klaster Faskes B ‘Produktif’

VIRUS Corona (SARS-Cov-2) atau Covid 19, kasusnya kembali bertambah di Sulawesi Utara. Updating data per Senin (18 Mei 2020), terdapat dua kasus baru di Bumi Nyiur Melambai. Akumulasi terkonfirmasi Covid-19 di Sulut pun naik menjadi 116 kasus.     

Menurut Juru Bicara Satgas Covid-19 Sulut, dr Steaven Dandel, Senin (18/05), dua kasus baru masing-masing anak (laki-laki) usia 5 tahun. Pasien kasus 115 ini berdomisili di Minahasa Utara dan tidak memiliki riwayat perjalanan. Dia diswab lalu karena ada penyakit.

Sedangkan pasien ke-116 adalah seorang pria berusia 24 tahun. Menariknya, pasien ini tergabung dalam klaster faskes B Kota Manado. Klaster ini sangat โ€˜produktifโ€™ menyumbang pasien terkonfirmasi positif dalam seminggu terakhir. Bahkan kini klaster Faskes B merupakan terbanyak โ€˜penyumbangโ€™ pasien positif corona di Sulut. ย 

โ€œDengan ketambahan (1 pasien) ini, klaster Faskes B total sudah ada 17 kasus,โ€ ungkap Dandel. Seperti diketahui, pada data sehari sebelumnya Faskes B dan Klaster Gowa sama banyak (16 kasus), namun kini Faskes B yang teratas. Selain Faskes B, ada juga klaster Faskes A dengan jumlah 12 kasus saat ini.

Klaster Faskes A dan B ini memang terkait dengan paramedis dan tenaga kesehatan. Sejauh ini ada dua rumah sakit yang paling banyak merawat pasien positif covid-19 di Manado. (vil/sbr)

Data Rumah Sakit yang Merawat Pasien Covid-19:

  • RSUP Prof Kandou 4 orang

โ€“ RSUD Kotamobagu 3 orang

โ€“ RSU Wolter Monginsidi 29 orang

โ€“ RSUD Liun Kendage Tahuna 2 orang

โ€“ RSU Siloam Pal2 16 orang

โ€“ RSUD Bolmut 2 orang

โ€“ RSU Bhayangkara 4 orang

โ€“ RSUP Ratatotok 1 orang

โ€“ RSU Pancaran Kasih 4 orang

โ€“ RSUD Samratulangi Tondano 5 orang

โ€“ RSUD Noongan 1 orang

โ€“ RSUD Walanda Maramis 3 orang

โ€“ RSU Gunung Maria Tomohon 1 orang

โ€“ RSUD Talaud 1 orang